Kamis, 01 Mei 2008

Perlunya Cek dan Ricek


Ini bukan judul program TV, tapi sekedar ngingetin kita yang kebagian tugas wawancarai narasumber pakai media alat perekam.

Gara-gara enggak melakukan cek dan recek pada alat perekam saya, akhirnya wawancara saya dengan Indro di ajang Java Jazz 2008 tidak terekam sama sekali.

Padahal wawancaranya cukup menarik dan rencananya mau saya tayangkan di acara Jazzi Radio Kencana setelah tiba di Malang kembali.

Tapi karena saya enggak ngeliat posisi alat perekam yang masih PAUSE, akibatnya tape enggak jalan dan otomatis suara enggak masuk.

Ketahuannya malah setelah selesai dan Indro sudah berlalu.

Yaaah...yang jadi akhirnya cuma fotonya doang.
Ada yang punya pengalaman serupa ? Cerita doong...

Tidak ada komentar: